Wednesday, December 2, 2009

Musisi Jalanan Mulai Beraksi @ Malioboro Jogja!

Minggu pagi dan bersepeda keliling kota atau kampung merupakan hal yang menyenangkan bagiku. Menyapa orang, berbagi senyum, bahkan "nongkrong" di pinggir jalan sambil berbagi pengalaman hidup adalah hal yang bisa aku dapatkan. Wawasan, pengalaman, dan ilmu baru bisa aku peroleh di jalan. Inilah pembelajaran tentang hidup. Menyenangkan.

Minggu pagi di depan Gedung Agung, di Malioboro Jogja, kembali aku menemukan pelajaran tentang hidup dari musisi jalanan sambil menikmati alunan musik rasta yang mereka bawakan.

Wednesday, November 25, 2009

Selamat Idul Adha

Selamat Idul Adha!


Belajar dari Nabi Ibrahim as, belajar menjadi kekasih Allah.
(perenungan di Mina)

Thursday, November 19, 2009

Jelajah Kauman Solo dan Kauman Jogja

Dalam waktu seminggu ini, aku punya kesempatan bersama seli dahon curve D3 untuk menjelajah Kampung Kauman Solo dan Kampung Kauman Jogja. Menyusuri gang sempit, berbagi senyum dan sapa, merupakan kenikmatan yang bisa dirasakan dari perjalanan ini.

Monday, November 16, 2009

Seli @ Taman Sari Jogja

"Jalan-jalan" bersama seli dahon curve D3 ke Taman Sari Jogja!

Tuesday, November 10, 2009

B2W sejati? Belum!

Aku belum menjadi B2W sejati, karena aku tidak gowes sepeda tiap hari untuk pergi ke kantor atau ke kampus. Gowesku pun masih disambung dengan naik bis bersama si cantik seli dahon curve D3.

Tuesday, August 18, 2009

TK, SD, SMP dan SMA

Pada tanggal 15-17 Agustus 2009, long week end, aku pulang kampung ke Purbalingga, membawa "seli" (sepeda lipat). Kesempatan ini aku gunakan untuk silaturahmi, bertemu keluarga besar di Purbalingga (dan juga di Purwokerto). Selain itu, pada minggu pagi, berdua dengan "seli" aku keliling Purbalingga, aku melakukan napak tilas ke TK, SD, SMP dan SMA tempat aku sekolah dulu.

Perjalanan pembelajaranku di sekolah formal dimulai dari TK Aisyiyah Purbalingga Lor.

Kemudian di SD Dharma Mulia Purbalingga.

Selanjutnya di SMP N 1 Purbalingga.

Lalu di SMA N 1 Purbalingga.

Banyak sekali kisah yang terjadi di sana....

.... dan cerita ini belumlah usai ...

Sunday, August 2, 2009

Bermimpi tentang Jalur Aman dan Nyaman untuk Bersepeda





Pengalaman pertama bersepeda lipat dengan Dahon Curve D3.
Rutenya sangat pendek, cuma dari rumah ke kampus UNS Solo, paling sekitar 6 kilometer (pp 12 km). Hal yang aku cermati adalah adanya jalur lambat di ruas jalan dari Palur ke arah kampus UNS. Tapi jalur lambat ini pada hari-hari bukan libur lebih banyak dipakai oleh pengendara motor, terutama yang tidak mengenakan helm. Ya, jalur aman dan nyaman untuk bersepeda masih cuma mimpi.

Saturday, August 1, 2009

Dahon Curve D3

Alhamdulillah, sore ini sepeda lipat Dahon Curve 3D sudah menemaniku menikmati indahnya Sabtu sore.

Friday, July 17, 2009

Sepeda

Masih tentang sepeda, sepeda ini yang sering menemaniku dalam memanfaat waktu menikmati sejuknya pagi hari atau hangatnya senja.


Sunday, July 12, 2009

SELI ... Bukan SELI(NGKUH) Jika Bersama SELI (SEpeda LIpat)


Jumat malam kemarin aku membaca sebuah artikel tentang "seli", sepeda lipat. Aku yang hobby bersepeda jadi kepincut sama si "seli" ini. Malam harinya bahkan si "seli" hadir dalam mimpiku. Tiga hari ini aku memikirkan si "seli", browsing, nanya sana-nanya sini, menyelidiki si "seli" ini.

Membuat SIM (Surat Ijin Mengemudi)

http://rofiul.blogdetik.com/files/2009/03/kumpulan-soal-jawab-teori-sim132-157habis.pdf
http://rofiul.blogdetik.com/files/2009/03/kumpulan-soal-jawab-teori-sim92-131.pdf
http://rofiul.blogdetik.com/files/2009/03/kumpulan-soal-jawab-teori-sim52-91.pdf
http://rofiul.blogdetik.com/files/2009/03/kumpulan-soal-jawab-teori-sim1-51.pdf

Tuesday, June 23, 2009

Tiket Kereta Api Prambanan Ekspress

Setelah hampir sepuluh tahun naik kereta prameks Jogja-Solo atau Solo Jogja selalu memakai tiket berwarna hijau, kini tampilan tiketnya berubah.

Aku pernah mengoleksi tiket prameks, dari yang harganya Rp 3000, hingga Rp 7000, setelah tentu saja mengalami beberapa kali perubahan harga. Kalo terkumpul semua, mungkin sudah ribuan tiket.

Friday, June 19, 2009

Visitor to http://ummul-m.blogspot.com

Pada tanggal 16 Juni, aku baru menambahkan peta kunjungan blog ini. Ternyata, ada juga orang yang mampir ke blog ini. Atau tersesat ke blog ini? :-)

Thursday, June 18, 2009

Sunday, May 31, 2009

LINK ke blog-nya UMMUL (http://ummul.staff.uns.ac.id)

Mengantisipasi keterbatasan quota untuk up-load gambar di blog-ku di blog staff UNS, aku akan membuat link dari blog http://ummul.staff.uns.ac.id ke blog ini, bila ada gambar yang harus di-up load.

Sunday, May 10, 2009

Ulang Tahun (lagi)

Semoga selalu menjadi lebih baik. Aamiin...

Saturday, April 25, 2009

Puisi

Aku menemukan tulisan ini. Aku buat hampir 4 tahun yang lalu. Aku sengaja nggak menulis ulang dalam "ketikan komputer" karena aku ingin merasakan "goresan" tulisan tersebut.

Friday, February 27, 2009

Facebook (ketemu teman lama, berharap dapat teman baru!)

Kalo dibilang kecanduan, aku belum kecanduan. Cuma memang suka asyik kalo pas "fesbukan" terus ketemu teman-teman lama. Seru aja. Kadang juga merasa dipertemukan dengan cara yang "ajaib". Saat week end, nggak ada kerjaan dan koneksi internet gratis, merupakan kolaborasi yang sempurna untuk tetap berada di depan laptop.

Sering senyum sendiri ngelihat foto-foto "jadul" (jaman dulu) yang dikoleksi oleh teman-teman, membaca komentar dan pesan-pesan lucu, chatting nggobrol nggak penting. Oh, facebook... Asyik ketemu teman lama, tapi juga berharap dapat teman baru! :-)


Friday, January 30, 2009

Maaf, Lama tidak Posting

Maaf, lama aku tidak posting di blog ini. Aku lagi asyik up load di blog catatan perawatan gigi. Silakan kalo mau mampir ke http://ummul-orthodonti.blogspot.com


:-)